Panduan cara order domain dan hosting di Jago Web Hosting

Kali ini Asaljeplak akan memberikan panduan mengenai cara membeli domain dan order paket web hosting di Jago Web Hosting.

Bagikan artikel ini :

Pada artikel kali ini, Asaljeplak akan memberikan panduan mengenai cara membeli atau mendaftarkan domain dan order paket web hosting dengan Jago Web Hosting sebagai contohnya.

Bagi kamu yang masih kebingungan mengenai bagaimana sih cara membeli domain untuk website, lalu bagaimana cara memesan paket web hosting, pada artikel kali ini akan Asaljeplak berikan panduan mengenai bagaimana cara melakukannya menggunakan provider lokal Jago Web Hosting.

Tetapi sebelumnya, yuk kita kenalan dulu dengan Jago Web Hosting dan apa saja layanan yang mereka tawarkan.

Siapa itu Jago Web Hosting ?

Jago Web Hosting merupakan salah satu penyedia layanan domain dan web hosting yang beralamat di Ruko Depan Pasar Balecatur no A1 Jalan Wates KM 7,5 Balecatur, Sleman, Yogyakarta.

Sebagai salah satu provider lokal yang berasal dari Yogyakarta, Jago Web Hosting tidak mau ketinggalan dari para kompetitornya, dan menawarkan beragam paket menarik serta terjangkau yang layak untuk kamu pertimbangkan.

Layanan-layanan yang mereka tawarkan adalah:

  • Layanan web hosting, baik IIX (Indonesia) maupun USA
  • Layanan registrasi domain
  • Layanan Web Instan
  • Layanan Server, mulai dari VPS, Cloud, hingga Dedicated
  • Layanan SSL
  • Layanan Reseller domain dan hosting

A. Layanan Web Hosting Jago Web Hosting

Untuk layanan web hostingnya, Jago Web Hosting menawarkan beragam dan banyak pilihan jenis paket yang cukup menggiurkan.

Mulai dari Paket Hosting Premium yang meskipun namanya Premium, ternyata merupakan salah satu paket hosting murah yang ditawarkan mulai dari Rp10rb per TAHUN untuk hosting USA dan IIX.

Paket selengkapnya dari Paket Hosting Premium USA mereka adalah sebagai berikut:

Sementara untuk Paket Hosting Premium IIX (Indonesia) nya adalah sebagai berikut:

Kalau bagi kamu Paket Hosting Premium terlalu dibatasi secara kuota hard disk, kamu bisa mencoba layanan mereka lainnya yaitu Paket Hosting UNLIMITED yang ditawarkan dengan harga Rp75rb per bulan.

Layanan hosting unlimited ini ditawarkan dengan beragam paket yang bisa dibayar bulanan, tiga bulanan, 6 bulanan, atau tahunan, dan paket-paket tersebut sudah dilengkapi dengan fitur-fitur seperti:

  • Unlimited bandwidth dan disk space
  • Gratis domain selamanya untuk pembayaran langsung 1 tahun (selama masih diperpanjang paket hoistingnya)
  • Gratis SSL

Selengkapnya, paket hosting unlimited dari Jago Web Hosting adalah sebagai berikut:

BACA JUGA  Public Cloud? Definisi dan Fungsi

paket-hosting-UNLIMITED-jagoweb-hosting-01

Kalau kamu tertarik memesan paket UNLIMITED dari Jago Web Hosting, jangan lupa masukkan kode promosi ASLJP40 supaya kamu mendapatkan diskon 40% untuk tahun pertama ya.

B. Layanan Server Jago Web Hosting

Kalau kamu merasa Hosting Unlimited masih kurang bisa kamu prediksi dan kamu lebih suka paket hosting yang jelas dan terukur serta membutuhkan kapasitas penyimpanan besar,, kamu bisa mencoba layanan Corporate Hosting mereka yang ditawarkan dengan paket berikut:

paket-hosting-corporate-jago-web-hosting-01

paket-hosting-corporate-jago-web-hosting-02

Hosting corporate ini sudah masuk ke dalam kategori VPS Managed alias pengelolaan VPS akan dilakukan oleh pihak Jago Web Hosting, dengan beragam pilihan data center mulai dari USA, Eropa, Jepang, dan Singapura.

Mereka juga menawarkan paket VPS IIX Unmanaged sebagai berikut:

Kemudian ada juga layanan VPS Cloud Server yang ditawarkan mulai dari harga Rp195rb per bulan yang selengkapnya adalah sebagai berikut:

paket-vps-cloud-server-jago-web-hosting

Dan bagi kamu yang membutuhkan layanan Dedicated Server, Jago Web Hosting juga menawarkan beberapa paket Dedicated Server Indonesia dan USA yaitu sebagai berikut:

Paket Dedicated Server Indo:

paket-dedicated-server-indo-jago-web-hosting

Paket Dedicated Server USA:

paket-dedicated-server-USA-jago-web-hosting

C. Layanan Web Instan Jago Web Hosting

Nah kalau layanan yang satu ini sangat cocok bagi kamu yang tidak sekedar membutuhkan layanan hosting saja, tetapi juga sekaligus membutuhkan jasa pembuatan web yang INSTAN dan langsung aktif.

Layanan Web Instan Jagi Web Hosting dibagi menjadi 3 kategori, yaitu:

  • Website Perusahaan, dengan harga mulai Rp1,750,000 / website
  • Website Toko Online, yang ditawarkan mulai dari Rp1,100,000 / website
  • Website Berita, yang ditawarkan mulai dari Rp1,250,000 / website

Maksudnya instan bagaimana? Maksudnya di sini adalah ketika kamu memesan layanan web instan, itu akan terintegrasi dengan layanan registrasi domain dan Web Hosting mereka, sehingga begitu layanan kamu aktif maka kamu akan mendapatkan akses web hsoting dengan domain aktif yang sudah terinstall WordPress dengan tema premium sesuai dengan kategori yang kamu pilih.

D. Layanan Registrasi Domain Jago Web Hosting

Untuk urusan domain, Jago Web Hosting juga menawarkan beragam pilihan domain murah, mulai dari TLD hingga domain-domain ID yang harganya cukup bersaing.

Untuk domain TLD harga yang mereka tawarkan adalah:

daftar-harga-domain-jagoweb.com_

Sementara untuk domain ID, harga yang mereka tawarkan adalah:

Ekstensi Registrasi Baru Perpanjangan Transfer
co.id Rp 135.000 Rp 135.000 Rp 135.000
.web.id Rp 75.000 Rp 75.000 Rp 75.000
.ac.id Rp 120.000 Rp 120.000 Rp 120.000
.sch.id Rp 75.000 Rp 75.000 Rp 75.000
.my.id  Rp 75.000  Rp 75.000  Rp 120.000
.or.id  Rp 75.000  Rp 75.000  Rp 75.000
.net.id  Rp 135.000  Rp 135.000  Rp 135.000
.id  Rp 550.000  Rp 550.000  Rp 550.000

D. Layanan SSL Jago Web Hosting

Jago Web Hosting juga menawarkan layanan SSL yang tentunya di era sekarang sangatlah penting, selain sebagai faktor pengaman, juga sebagai salah satu syarat agar cepat terindeks mbah gugel.

BACA JUGA  3 Tips Fashion Hijaber Untuk Seragam NET TV

Sertifikat yang ditawarkan sangat beragam, mulai dari sertifikat premium terbitan Comodo, GeoTrust, Symantec, Thawte, dan RapidSSL, hingga ke SSL Gratis.

E. Layanan Reseller Domain dan Hosting Jago Web Hosting

Untuk kamu yang ingin memulai usaha Web Hosting sendiri, Jago Web Hosting juga menawarkan layanan Reseller Domain dan Reseller Hosting yang akan sangat membantu kamu memlai usaha.

Untuk layanan Reseller Domain, Jago Web Hosting menawarkan base slab / Deposito awal mulai dari Rp250,000 dengan potongan harga domain yang lumayan.

Sementara untuk Reseller Hosting mereka saat ini baru membuka untuk layanan reseller hosting USA dengan paket sebagai berikut:

Betul kan kata Asaljeplak, pilihan paket mereka sangat beragam sehingga kamu bisa memilih mana yang sesuai dengan kebutuhan serta anggaran kamu.

DAN, kalau kamu tertarik mendapatkan DISKON 10% untuk semua paket hosting, kamu bisa menggunakan kode promo JAGOWEB10 pada saat memesan ya.

Perkenalan mengenai Jago Web Hosting sampai di sini dulu, selanjutnya akan Asaljeplak lanjutkan dengan tujuan utama dari artikel ini yaitu panduan cara order domain dan hosting yang menggunakan Jago Web Hosting sebagai contoh.

Cara Order Domain di Jago Web Hosting

Untuk mengorder domain di Jago Web Hosting, ada 2 metode yang bisa kamu lakukan, yaitu:

  • Memesan melalui fitur pengecekan nama domain di halaman depan
  • Memesan paket hosting apapun dan nantinya akan ada opsi mendaftarkan domain

Untuk cara pertama biasanya dilakukan oleh mereka yang hanya ingin mendaftarkan domain saja tanpa memesan paket hosting, meskipunn nanti akan ada opsi menambah paket hosting meskipun tidak wajib,

Kita mulai dengan cara yang pertama, yang langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  1. Pergi ke halaman utama jagoweb.com
  2. Scroll ke bawah hingga menemukan area seperti ini: cara-order-domain-hosting-jagoweb-domain-01
  3. Masukkan nama domain yang kamu inginkan beserta ekstensinya, untuk contoh ini akan digunakan asaljeplak.net
  4. Klik pada tombol Cek Domain cara-order-domain-hosting-jagoweb-domain-02
  5. Selanjutnya akan muncul pemberitahuan di bawahnya apabila domain masih tersedia, klik pada tombol Pesan Sekarang cara-order-domain-hosting-jagoweb-domain-03
  6. Selanjutnya kamu akan diarahkan ke halaman konfigurasi domain, centang pada opsi DNS Management dan Domain Forwarding yang keduanya gratis, kemudian untuk ID Protection itu terserah kamu saja.
  7. Apabila kamu sudah memiliki hosting, masukkan Nameserver mereka di kolom Namservers cara-order-domain-hosting-jagoweb-domain-04
  8. Apabila kamu ingin menyewa hosting milik Jago Web Hostinf maka klik di bagian Tanpa hosting! klik untuk menambahkan. cara-order-domain-hosting-jagoweb-domain-10
  9. Nantinya kamu bisa memilih paket hosting mana yang kamu inginkan dan klik pada tombol Pesan Sekarang
  10. Apabila kamu belum bisa memutuskan akan menggunakan layanan hosting milik provider yang mana biarkan kolom tersebut kosong, kemudian klik tombol Selanjutnya.
  11. Selanjutnya kamu akan diarahkan ke halaman Review dan Checkout, masukkan kode promosi apabila ingin kamu gunakan, kemudian pilih Lanjutkan Belanja untuk melanjutkan belanja produk lainnya, Checkout untuk langsung ke area pembayaran, atau kamu bisa pilih kosongkan keranjang untuk mengosongkan belanjaanmu.
  12. Apabila kamu merupakan pelanggan baru maka kamu akan diminta memasukan detail nama, alamat, dan lain sebagainya yang harus kamu isi dengan sebenar-benarnya terutama email karena informasi tersebut akan digunakan untuk registrasi domain yang kemudian harus kamu verifikasi via email yang diberikan registrar supaya domain bisa terpakai.cara-order-domain-hosting-jagoweb-domain-12
  13. Informasi tersebut juga akan digunakan untuk login ke member area dengan menggunakan alamat email dan password yang sudah kamu masukkan tersebut.
  14. Kamu juga bisa mendaftarkan domain untuk orang lain dengan data diri mereka dengan memilih kolom dropdown dan pilih Tambah kontak baru. 
  15. Masukkan catatan bagi penyedia hosting apabila ada do kotak Pesan/informasi lainnya
  16. Selanjutnya centang pada Saya telah menyetujui…. dan kemudian klik pada tombol Checkout atau Selesaikan Pesanan untuk menyelesaikan transaksi dan masuk ke area pembayaran.
  17. Pada area pembayaran kamu akan melihat form Invoice yang bisa kamu download dan disitu tertera nomor rekening tempat kamu harus membayarkan.
  18. Setelah nomor rekening kamu catat kamu bisa langsung masuk ke area klien dengan cara klik pada tulisan Kembali ke Client Ara di bagian bawah.
  19. Selanjutnya supaya domain segera aktif silahkan transfer ke rekening yang diminta dan untuk mempercepat kamu bisa buka tiket ke bagian billing dan menyertakan bukti pembayaran.
  20. Selesai.
BACA JUGA  Tips Memilih Ruang Kantor Terbaik untuk Keperluan Bisnis Anda

Untuk cara yang kedua akan Asaljeplak gabung dengan cara order hosting.

Cara Order Hosting di Jago Web Hosting

Untuk order hosting, proses nya kebanyakan serupa, hanya berbeda di awalnya saja, dimana kalau untuk memesan layanan hosting, kamu harus memilih dulu paket hosting mana yang ingin kamu ambil sesuai dengan paket-paket yang sudah Asaljeplak jelaskan di atas.

Kita ambil contoh saja ya, misalnya Asaljeplak ingin memesan paket hosting premium ID Super yang harganya adalah Rp75rb / bulan, maka langkah-langkah yang dilakukan adalah:

  1. Pergi ke halaman Hosting Premium
  2. Klik pada tombol Beli
  3. Nantinya kamu akan masuk ke kolom informasi domain, apakah akan menyewa baru, atau apakah akan transfer domain, atau menggunakan domain yang sudah ada.
  4. Selanjutnya pilihlah siklus pembayaran apakah bulanan, 3 bulanan, 6 bulanan, tahunan, 2 tahunan, atau tiga tahunan.
  5. Kemudian klik pada tombol Tambahkan ke Keranjang
  6. Dan selanjutnya kamu akan masuk ke area keranjang belanja yang seterusnya prosesnya akan sama dengan proses order domain di atas.
  7. Setelah semuanya selesai dan pembayaran telah dilakukan, paket hosting kamu akan aktif dan kamu bisa masuk ke area kontrol panel yang aksesnya akan diberikan via email oleh provider hosting.

Demikianlah panduan “singkat” mengenai bagaimana cara order domain dan hosting di Jago Web Hosting yang bisa dibilang berguna sebagai panduan umum juga, terutama apabila penyedia hosting menggunakan WHMCS untuk mengelola registrasi dan pembayaran.

Semoga informasi ini berguna dan bermanfaat bagi kamu ya.

Download Artikel dalam Bentuk PDF

Artikel Lainnya

Loading...

Mau punya website sendiri ?

Yuk buat website di RBC Hosting

Kamu bisa membuat website apa saja, mulai dari sales page, profil usaha, website pribadi, blog, website acara, website katalog, undangan pernikahan online, dan masih banyak lagi sesuai kebutuhanmu. 

Mulai dari Rp300rb /tahun saja!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tinggalkan komentar via FB

DomaiNesia
Loading...