Cara Install LinageOS pada Android

Pada artikel kali ini, kami akan menjelaskan mengenai cara install LineageOS pada Android yang bisa kamu coba sendiri pada ponsel milikmu.
tutorial-android

Bagikan artikel ini :

Semenjak akhir tahun 2016 silam, beredar kabar bahwa Cyngn. Inc akan segera menghentikan segala aktifitas mengenai pengembangan ROM Cyanogen.

Hal ini tentunya sangat  mempengaruhi kelanjutan pengembangan ROM CyanogenMod yang pendanaan dan pengembangan infrastrukturnya disumbang oleh Cyngn Inc.

Padahal, CyanogenMod merupakan salah satu ROM (tua, 8 tahun) dan paling banyak dipakai oleh pengguna Android. Ada setidaknya sekitar 5 juta pengguna Android yang memakai ROM ini.

Lahirnya Lineage OS

Sebagai respon karena dihentikannya pengembangan ROM Cyanogen, beberapa pengembang dari CyanogenMod berinisiatif akan meneruskan proyek pengambangan ROM ini diluar dari kontrol Cyngn.

Sebelumnya memang pihak Cyngn Inc. telah membebaskan penggunaan source code ROM Cyanogen untuk bisa dipakai dan dikembangkan oleh pribadi atau komunitas pengembang.

Pengembang LineageOS telah mengimport semua source code yang penting dari Cyanogen dan mulai melakukan semacam transisi ke Lineage OS. Versi nightly dari LineageOS sendiri memang belum tersedia, kamu yang ingin mengunakan Lineage disarankan untuk build sendiri.

Namun untuk kamu yang tidak ingin build sendiri, saat ini di internet sudah ada ROM versi gunzip yang bisa dengan mudah kamu unduh dan pasang.

Cara Install Lineage OS

Untuk kamu yang ingin menginstall ROM Lineage OS, cara menginstall ROM Lineage OS hampir sama caranya dengan menginstall ROM CyanogenMod. Asaljeplak akan menjelaskan dengan urutan sebagai berikut.

  1. Pastikan bahwa smartphone kamu sudah dalam kondisi Root dan terinstall TWRP. Serta kamu harus sudah paham dengan berbagai macam hal seperti Developer Mode,ADB, recovery dan fastboot.
  2. Download ROM Lineage, pastikan smartphone kamu berada dalam daftar hape yang didukung LineageOS.
  3. Pilih smartphone kamu yang sesuai dan tautan akan membawa kamu ke forum di XDA.
  4. Unduh installer GAPPS (optional, hanya jika kamu ingin memasang aplikasi dari Google seperti Play Store) di OpenGAPPS.
  5. Sambungkan smartphone kamu dengan komputer (gunakan kabel asli bawaan smartphone kamu), setelah tersambung masukkan smartphone kamu ke mode ADB.
  6. Masuk ke dalam mode recovery TWRP.
  7. Dalam recovery bersihkanlah (wipe) cache dan system. Bersihkan data hanya jika kamu ingin menginstall smartphone kembali seperti baru bawaan pabrik (menghapus semua data).
  8. Pilih menu Install, kemudian di file manager pilihlah ROM yang tadi di salin ke smartphone. Geser ke arah kanan (Swipe to right) untuk memulai memasang. Tunggulah beberapa saat.
  9. Setelah selesai, pilih menu Install kembali.
  10. Ulangi untuk memasang aplikasi OpenGAPPS. Setelah install ROM selesai, smartphone kamu akan langsung reboot , maka kamu harus masuk kembali ke mode Recovery lagi untuk memasang OpenGAPPS.
  11. Setelah selesai menginstall OpenGAPPS, kamu harus reboot smartphone kamu dan tunggu beberapa saat agar LineageOS selesai mengkonfigurasi sistem.
BACA JUGA  Kumpulan Game Multiplayer Offline Terbaik di Android

Secara tampilan, mode, sistem dan lain – lain, sistem LineageOS masih sangat mirip dengan CyanogenMod. Tentu saja karena Lineage OS ini hanyalah peremajaan dari CyanogenMod saja.

Bagaimana? Sudah siap mencoba LineageOS? Semoga berhasil ya.

Download Artikel dalam Bentuk PDF

Artikel Lainnya

Loading...

Mau punya website sendiri ?

Yuk buat website di RBC Hosting

Kamu bisa membuat website apa saja, mulai dari sales page, profil usaha, website pribadi, blog, website acara, website katalog, undangan pernikahan online, dan masih banyak lagi sesuai kebutuhanmu. 

Mulai dari Rp300rb /tahun saja!

Tinggalkan Balasan

Tinggalkan komentar via FB

DomaiNesia
Loading...