Aplikasi Tik Tok yang sedang booming ini selalu jadi bahan perbincangan pengguna sosial media. Orang-orang yang mendulang uang dari aplikasi Tik Tok alias artis Tik Tok ini dituding alay.
Hal ini yang akhirnya membuat sejumlah orangtua khawatir anak-anak mereka akan terpengaruh para artis Tik Tok ini. Salah satu dari artis Tik Tok ini malah dikecam karena menggelar acara meet and greet dengan mematok tariff.
Sebenarnya tidak ada yang salah dengan memanfaatkan aplikasi Tik Tok atau aplikasi berbagi sejenis untuk mencari penghasilan. Namun, memang kamu harus memperhatikan konten yang akan kamu bagikan.
Kamu bisa membuat konten dan dibagikan melalui aplikasi Tik Tok, dengan konten yang kreatif dan jauh dari kesan alay atau norak.
Tertarik? Coba deh beberapa tips membuat video Tik Tok yang kreatif ala Asaljeplak berikut ini. Dijamin keeksisan kamu akan makin maksimal.
Daftar Isi
Bikin konten yang kreatif daripada kamu cuma lipsync
Daripada Cuma bikin video lipsync aja, kenapa kamu tidak coba sekalian bikin konten video yang lebih kreatif dan lebih niat? Misalnya, kamu bikin dance cover kreasi kamu sendiri. Dengan banyaknya pilihan musik dalam aplikasi asal Tiongkok ini, pastinya kamu tidak akan kehabisan gaya. Kamu bisa buat konten sendirian atau bersama tim kamu.
Siapa tahu, dengan video-video kamu ini, kamu ditaksir produser atau agency tertentu. Dan berminat menjadikan kamu atau tim kamu sebagai bagian dari beberapa proyek mereka.
Gunakan teknik sinematography
Agar konten kamu terlihat lebih niat, coba deh kemas video Tik Tok kamu dengan gaya-gaya ala sinematography. Kamu bisa buat konten jalan-jalan ke tempat-tempat yang unik, atau review pemandangan alam yang menurut kamu menarik. Dengan dikemas menggunakan teknik sinematography, dijamin konten video kamu akan menarik, dan tentunya “niat banget”.
Jangan cuma lucu-lucuan tanpa isi yang mendidik
Lupain deh, bikin video yang nunjukin cara kamu kerjain orang, atau ngisengin temen-temen kamu secara berlebihan. Selain video macam itu tidak dianggap lucu oleh beberapa orang, becanda yang berlebihan juga bisa saja berbahaya. Daripada buat video ngerjain orang, lebih baik kamu buat video dengan twist-twist tidak terduga di endingnya. Video kamu pasti jadi berbeda dan tunggu banyak penggemar.
Rekam kelakuan lucu adik atau keponakan kecilmu
Kelucuan anak-anak kecil terkadang tidak dapat di tebak. Coba saja kamu rajin-rajin merekam keseharian adik kecil atau keponakan-keponakan kamu. Semakin rajin kamu merekam, akan semakin mudah kamu menemukan cerita-cerita yang mengemaskan dan tidak terduga.
Misalnya, ekspresi mereka saat makan jeruk yang asam, atau tidak sengaja memakan makanan yang tidak mereka suka. Pastinya lucu dan menggemaskan karena anak-anak tidak membuat-buat tingkah mereka. Jadi sangat jauh dari kesan alay.
Jadi, jangan ragu lagi, rekam sekelilingmu, dan sebarkan melalui aplikasi Tiktok. Selamat mencoba.