Belajar Istilah pada Facebook Ads

Berikut ini pengenalan terhadap istilah yang ada pada saat memasang iklan di Facebook, atau yang dikenal sebagai Facebook Ads .
istilah-facebook-ads

Bagikan artikel ini :

Berikut ini pengenalan terhadap istilah yang ada pada saat memasang iklan di Facebook, atau yang dikenal sebagai Facebook Ads .

Bagi para profesional periklanan yang belum terbiasa dengan iklan online / iklan digital, tentunya akan sedikit bingung dengan istilah-istilah yang muncul pada saat akan memasang iklan di Facebook Ads.

Pada artikel kali ini, kami akan memberikan beberapa istilah yang utama untuk dimengerti saat akan beriklan menggunakan Facebook Ads.

1. Ad

Suatu unit yang menentukan apa jenis produk/layanan yang diiklankan, dimana iklan tersebut akan ditayangkan, dan kepada siapa iklan tersebut ditujukan.

2. Campaign

Kelompok dari berbagai Ads yang masing-masing mempunyai anggaran, bid, target audiens dan jadwal sendiri tetapi secara keseluruhan mempunyai SATU objektif / goal / tujuan.

3. CPC (Cost-per-Click)

Anggaran atau biaya yang kita keluarkan setiap ada target audiens yang meng-klik iklan milik kita.

4. CPM (Cost-per-Mile)

Anggaran atau biaya yang kita keluarkan setiap iklan kita telah ditampilkan oleh Facebook sebanyak 1000 kali.

5. CPL (Cost-per-Likes)

Anggaran atau biaya yang kita keluarkan setiap target audiens yang meng-klik iklan kita memberikan Like pada Facebook Page yang kita jadikan target.

6. Traffic

Jumlah dari target audiens yang mengunjungi lokasi tujuan campaign yang kita inginkan, baik di dalam maupun di luar Facebook (contoh: Facebook Page, Website)

BACA JUGA  5 Tips Ampuh Untuk Menaikkan View Youtube Channel Milikmu

7. Engagement

Aktivitas interaksi yang dilakukan pengguna Facebook pada Facebook Page atau Post, dimana interaksi tersebut bisa berupa Likes, Comment, Share, respons terhadap Event yang kita adakan, atau mengambil penawaran yang kita ajukan di akun kita.

8. Audience

Target atau Sasaran dari Ads Campaign yang kita adakan, yang bisa di filter berdasarkan lokasi, usia, jenis kelamin, bahasa, hobi, minat, perilaku, dan koneksi.

9. Placement

Penempatan iklan kita pada Facebook, yang bisa diatur berdasarkan perangkat yang digunakan Audience, platform Facebook dan atau Instagram,  OS yang digunakan (Android, atau iOs), dan hanya untuk yang mengakses facebook wifi atau pengguna paket data atau keduanya.

10. Daily Budget

Anggaran harian yang kita tetapkan untuk iklan Facebook kita.

11. Lifetime Budget

Anggaran untuk selama rentang waktu yang kita tentukan, disesuaikan dengan lamanya iklan tersebut ingin kita tampilkan.

12. Bid Amount

Jumlah penawaran yang diajukan untuk menargetkan suatu target Audiens. Bid yang kita ajukan tersebut akan bersaing dengan Pengiklan lainnya, sehingga semakin tinggi nilai bid maka akan semakin besar peluangnya untuk ditampilkan ke banyak audiens.

13. Impression

Menandakan seberapa banyak jumlah Ads kita dilihat (bukan di klik) oleh target audiens.

14. Format / Ad Format

Merupakan jenis Ads/iklan yang ingin kita tampilkan. Bisa berupa foto, video, slideshow, canvas, dan lain sebagainya.

15. Facebook Pixel

Suatu penanda untuk merekam jejak target audience (retargeting), melacak conversion (suatu proses dimana target audience melakukan aktivitas yang kita inginkan), dan juga optimisasi iklan.

16. Pixel Tracking

Terkait dengan poin di atas, Pixel tracking berarti suatu proses untuk melacak kinerja dari suatu pixel.

17. Advert Preview

Merupakan tampilan dari suatu iklan / Ads sebelum kita atifkan pada Facebook.

BACA JUGA  Cara Memblokir Kontak / Contact pada WhatsApp di Android dan iOS

Demikianlah kurang lebih daftar istilah yang penting di dalam mengelola Facebook Ads.

Semoga bermanfaat.

Download Artikel dalam Bentuk PDF

Artikel Lainnya

Loading...

Mau punya website sendiri ?

Yuk buat website di RBC Hosting

Kamu bisa membuat website apa saja, mulai dari sales page, profil usaha, website pribadi, blog, website acara, website katalog, undangan pernikahan online, dan masih banyak lagi sesuai kebutuhanmu. 

Mulai dari Rp300rb /tahun saja!

Tinggalkan Balasan

Tinggalkan komentar via FB

DomaiNesia
Loading...