Apa itu Sociopath? Berikut ini definisi serta tanda-tanda kamu adalah seorang Sociopath.
Sociopath sering menjadi sebutan untuk orang-orang yang tidak memiliki kepekaan secara sosial, memiliki empati yang sangat rendah terhadap sesama, pembohong, minim kepekaan atas hati nuraninya, dan cenderung manipulatif.
Contoh ekstrimnya misalnya adalah Serial Killer alias pembunuh berantai, yang biasanya malah menikmati melakukan perbuatan keji tersebut dan sama sekali tidak ada bisikan dari hati nuraninya bahwa yang dilakukannya itu adalah tindakan yang tidak berperikemanusiaan.
Menurut Dr. Martha Stout, penulis buku The Sociopath Next Door bahwa sebenarnya banyak sekali sociopath diantara kita dan tidak semuanya ber”profesi” sebagai pembunuh berantai lho. Dr. Martha Stout juga menjelaskan bahwa seorang Sociopath itu sebutan untuk orang-orang yang tidak memilki conscience alias hati nurani, dan kehidupan ini dari mata mereka hanyalah permainan untuk memiliki kontrol atas orang lain.
Jadi meskipun mereka tidak melakukan pembunuhan berantai tetapi mereka juga bisa digolongkan sebagai seorang Sociopath.
Lalu apa saja tanda-tanda kamu adalah seorang sociopath? Berikut ini beberapa yang akan Asaljeplak jelaskan berdasarkan penjabaran Dr Martha Stout :
Daftar Isi
Berbohong merupakan hal yang mudah bagi kamu
Salah satu ciri utama seorang Sociopath adalah bisa dengan mudahnya berbohong tanpa merasakan malu atau bersalah apabila pada akhirnya ketahuan. Mulai dari bohong ringan seperti memberi alasan fiktif tentang kenapa telat datang padahal sudah janji, atau sampai berbohong soal jati diri dan latar belakang.
Kamu tidak peduli apabila melihat atau melakukan sesuatu yang tidak sesuai dengan moral dan norma.
Seorang Sociopath bukannya tidak tahu mana yang benar dan mana yang salah, tetapi mereka tidak peduli dan tidak merasa bersalah apabila melakukan hal yang melanggar norma dan moral.
Tidak punya empati terhadap perasaan orag lain.
Mereka paham kalau perbuatan atau perkataan mereka menyakiti orang lain tetapi tidak memiliki serta merasakan beban moral karena perbuatan atau perkataan tersebut.
Kamu sering melakukan hal-hal yang tidak pikir panjang serta impulsif.
Ini karena seseorang yang memiliki sindrom Sociopath cenderung membenci kebosanan, dan tidak suka kalau mereka tidak ada kegiatan yang akhirnya disalurkan ke kegiatan-kegiatan nekat, berbahaya, dan impulsif seperti menyetir motor atau mobil dengan kecepatan tinggi ataupun mencoba berbagai macam obat-obatan terlarang.
Kamu mudah berteman tetapi tidak bisa menjaga pertemanan.
Seorang Sociopath pandai dalam mencari teman tetapi susah dalam menjaga dan membina pertemanan karena mereka kurang memiliki kepekaan sosial serta emosional sehingga akan sangat jarang memiliki teman dekat atau sahabat.
Bisa memanipulasi orang lain adalah kesenangan tersendiri bagi kamu.
Baik itu karena ada maunya ataupun hanya untuk kepuasan pribadi, seorang Sociopath akan sangat senang apabila berhasil membujuk seseorang untuk melakukan sesuatu yang tidak pernah orang tersebut lakukan sebelumnya, tidak peduli itu merupakan tindakan yang membahayakan.
Kamu tidak suka bekerja.
Dalam artian seorang Sociopath tidak memiliki rasa tanggung jawab atas pekerjaan yang sedang dikerjakan, dan terkadang memanipulasi orang lain untuk mengerjakannya.
Kamu sering marah tanpa sebab.
Seorang sociopath bisa marah hanya karena hal kecil ataupun hal yang secara umum dilihat sepele, baik marah secara emosional yang sekedar ngomel atau sampai ke tindakan fisik yang agresif.
Kamu tidak pernah belajar dari kesalahan.
Setelah melakukan sesuatu dan gagal, seorang Sociopath punya tendensi tinggi untuk mengulangi kesalahan yang sama yang mengakibatkan terulangnya kegagalan tersebut. Ini karena sifat impulsif mereka sehingga sering tidak pikir panjang dalam bertindak dan mengambil keputusan.
Selalu berorientasi diri sendiri dan egois.
Seorang Sociopath hanya peduli pada dirinya sendiri dan tidak memikirkan perasaan orang lain. Seroang Sociopath tidak akan peduli atas apa yang dirasakan atau dialami oleh orang lain meskipun mereka juga pandai dalam berpura-pura memiliki kepedulian.
Nah, demikian sedikit penjelasan serta ciri serta tanda bahwa seseorang adalah Sociopath. Apabila ada lebih dari satu atau dua ciri-ciri di atas yang menggambarkan kamu, maka bisa jadi kamu memiliki jiwa Socopath.
Baca juga artikel lainnya: