Di Italia ternyata diselenggarakan Kejuaraan Dunia Petak Umpet, yang diselenggarakan di sebuah kota hantu, dan sudah berlangsung sejak tahun 2010. Gimana cara mainnya ya?
[ad_1]
Ada-ada aja, ternyata ada juga yang menyelenggarakan kejuaraan dunia Petak Umpet. Di sebuah kota hantu bernama Conconno, Milan, tanggal 3-4 September nanti akan diselenggarakan kejuaraan dunia Petak Umpet yang dinamakan Nascondino World Championship.

Nascondino sendiri memiliki arti “Petak Umpet”.
Kejuaraan ini pertama kali diadakan pada tahun 2010 di Bergamo, yang diikuti sebanyak 15 tim. Sementara tahun ini, kejuaraan tersebut akan diikuti oleh tidak kurang sebanyak 64 tim (1 tim terdiri dari 5 orang). Banyak juga ya peminatnya?
Lalu aturannya bagaimana? Jadi nantinya ke-64 tim tersebut akan dibagi menjadi 4 grup, dimana nanti tiap peserta per grup akan mencari tempat bersembunyi bersamaan dengan “Tim Pencari Netral” menghitung hingga 60 detik.
Peserta kemudian diberikan waktu 10 menit untuk mengendap-endap keluar dari persembunyiannya untuk bergerak ke arah sasaran yang letaknya di tengah area permainan.
Pertandingan akan berlangsung terus hingga 2 hari sampai dapat keluar pemenangnya.



Pada kejuaraan tahun 2014, yang menjadi pemenang adalah tim Rugby dari Lumezanne, Italia. Ketika ditanya alasan mereka ikut, kapten tim menjawab bahwa mereka ingin merasakan gelar Juara Dunia Petak Umpet.
[wp_ad_camp_4]
Tertarik mau ikut? Atau kita bikin aja sendiri yuk di Indonesia hehehe