Bermain game bersama dengan teman-teman dekat tentunya sangat menyenangkan, baik itu dalam bentuk co-op ataupun saling melawan satu sama lain, dan akan tetap menjadi kegiatan yang seru untuk dilakukan.
Kalau dulu bermain game bersama teman harus duduk bersama- sama bersebelahan dikarenakan permainan diadakan pada satu perangkat, di zaman internet ini hal tersebut menjadi tidak diperlukan karena masing-masing bisa bermain di perangkatnya masing-masing di tempat mereka masing-masing.
Tetapi bagaimana caranya bermain bersama saat koneksi internet sedang bermasalah, tidak ada kuota, atau sekedar ingin bernostalgia bermain dengan teman-teman di dalam satu ruangan?
Sayangnya tidak semua game bisa mengakomodir hal tersebut, terutama game-game yang mewajibkan kalian untuk online.
Nah berikut ini admin akan berikan daftar beberapa game android yang bisa kalian mainkan bersama (multiplayer) yang tetap dapat dilakukan dalam keadaan offline alias tanpa koneksi internet. Langsung saja Download Game Mod Offline Android Terbaik berikut ini.
Daftar Isi
Badland
Game yang mendapat penghargaan game terbaik di 2013 ini mengusung genre adventure yang bisa dimainkan bersama-sama sampai dengan 4 orang secara bersamaan.
Kalian akan disuguhi dengan grafis yang memukau dan petualangan yang seru dengan berbagai rintangan yang harus kalian lewati. Apabila kalian memainkan mode multiplayer, maka tujuan utama dari permainan ini adalah untuk mencapai lokasi akhir paling pertama, sehingga kalian harus saling bersaing dengan teman-te,am.
Bombsquad
Game multiplayer offline ini sangatlah unik, karena bisa dimainkan oleh maksimal 8 orang pemain! Siapkan strategi kalian saat bermain dengan teman, dan gunakan senjata bom yang kalian miliki seefektif mungkin.
Tidak hanya saling bertarung, kalian juga bisa membentuk tim untuk melawan NPC bawaan game dengan tingkat kesulitan yang menantang, sehingga dapat melatih kerjasama tim antar diri kalian dengan teman-teman.
Crossy Road
Misi utama di dalam game ini sangatlah sederhana, yaitu kalian harus membantu karakter utama menyebrang jalan yang dipenuhi dengan lalu lintas yang berseliweran serta beragam tantangan lainnya.
Ada sekitar 150 karakter utama yang bisa kalian miliki, dan beragam misi yang bisa kalian mainkan. Grafisnya mengambil gaya pixel yang lucu dan dapat kalian mainkan pada layar besar karena sudah memiliki support terhadap Android TV.
NBA Jam
Game yang dulu sangat populer di tahun 90-an ini coba dihadirkan kembali oleh EA melalui versi mobile yang bisa dimainkan secara multiplayer 1 vs 1 melalui Wifi atau Bluetooth tanpa harus terhubung dengan Internet.
Bagi kalian yang belum tahu, NBA Jam merupakan permainan bola basket 2 lawan 2 yang diisi dengan permainan yang cepat dan slam dunk yang akrobatik dan bahkan tidak mungkin dilakukan di dunia nyata.
Spaceteam
Spaceteam merupakan game yang dikhususkan untuk multiplayer di mana kalian akan bekerja sama dengan teman-teman guna memastikan pesawat luar angkasa kalian memenangkan pertempuran.
Di game ini kalian akan merasakan bagaimana suasana di dalam pesawat tempur luar angkasa layaknya USS Enterprise di dalam film Star Trek. Kuncinya adalah membagi tugas dengan teman dan pastikan semuanya kooperatif dan dapat bekerjasama memenangkan permainan.
Sea Battle 2
Permainan ini mengambil inspirasi dari permainan papan (board game) Battleship, di mana masing-masing pemain akan bergantian menebak dan menyebutkan koordinat guna menyerang kapal masing-masing pemain.
Untuk versi Android-nya pun tidak jauh berbeda, dan kalian bisa memilih apakah akan bermain secara online melawan pemain dari seluruh penjuru dunia ataupun battle 1 lawan 1 dengan teman menggunakan Bluetooth.
Asphalt 8: Airborne
Game balapan fenomenal ini sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya, terutama bagi kalian yang suka kebut-kebutan di sirkuit dan melalui lintasan-lintasan menantang yang dijamin bakal bikin ketagihan.
Diisi dengan merek mobil dan motor kelas dunia seperti Lamborghini, Ferrari, McLaren, Porsche, dan Ducati yang masing-masing membawa karakter mesin mereka yang ada di dunia nyata ke dalam dunia game.
Tidak hanya sekedar balapan, Asphalt 8: Airborne juga memberikan kalian kesempatan untuk melakukan atraksi akrobat di udara menggunakan kendaraan andalan kalian seperti berputar 360 derajat dan sebagainya.
DUAL!
Meskipun dari segi grafik terlihat sederhana dibandingkan daftar game lainnya yang admin sebutkan, tetapi game ini sangat seru untuk dimainkan terutama oleh kalian yang hobi mengadu ketangkasan dengan teman.
Konsep dasar dari game ini adalah bermain tembak-tembakan dengan teman melalui koneksi Wifi ataupun Bluetooth tanpa perlu terhubung dengan koneksi internet.
Tidak hanya saling serang, kalian juga bisa bekerja sama mempertahankan diri dari serangan-serangan musuh NPC yang bertubi-tubi sehingga dijamin game ini akan sangat mengasyikkan untuk kalian mainkan bersama teman.
Nah demikianlah beberapa game multiplayer offline yang bisa kalian mainkan di perangkat android, dan beberapa diantaranya bisa juga dimainkan pada perangkat iPhone (iOS).
Semoga daftar game yang admin berikan dapat menambah referensi game kalian dan semoga ada yang sesuai dengan selera sehingga bisa kalian jadikan hiburan terbaru untuk mengisi waktu senggang ya, selamat bermain!
Baca juga artikel lainnya berikut ini:
Tutorial Game Bussid, game simulator bus Indonesia terbaru
Temukan Produk Asuransi Terpercaya Lewat Satu Aplikasi, Mudah Dan Aman!
Inilah Fitur-fitur Terbaru dari iOS 11 untuk iPhone dan iPad
3 Cara Mudah Registrasi Kartu Prabayar
Cara Buat Pin Manis Bbm Di Android
5 Tips untuk Membuat Password yang Sulit Ditebak tetapi Mudah Diingat