5 SUV Terbaik di Bawah 300 Juta

Bagi kamu yang sedang mencari mobil jenis SUV terbaik di bawah 300 juta di tahun 2021 ini, berikut akan Asaljeplak berikan rinciannya.

Bagikan artikel ini :

Bagi kamu yang sedang mencari mobil jenis SUV terbaik di bawah 300 juta di tahun 2021 ini, berikut akan Asaljeplak berikan rinciannya.

Mobil berjenis SUV alias Sports Utility Vehicle memang banyak diminati dengan beragam alasan. Mulai dari tampilannya yang gagah, kapasitas penumpang yang banyak, dan juga umumnya lebih bisa diajak untuk mengarungi medan yang lebih menantang dibandingkan menggunakan sedan.

SUV sendiri terdiri dari beberapa ragam, mulai dari jenis compact dan crossover SUV yang lebih “mungil” ukurannya, kemudian jenis medium SUV yang berukuran sedang, hingga premium SUV yang umumnya memiliki body yang besar dan harga yang selangit.

Jenis SUV yang dipilih umumnya akan mempengaruhi harganya, yang mana biasanya harga berbanding lurus dengan ukuran mobil meskipun terkadang merek produsen juga akan mempengaruhi harga jual tersebut. Umumnya harga mobil SUV baru adalah mulai dari 300-500 jutaan.

Lalu bagaimana kalau anggaranmu hanya di bawah 300 juta? Apakah masih bisa mendapatkan mobil SUV berkualitas? Tentu saja bisa, meskipun kebanyakan pilihannya akan terbatas pada mobil SUV bekas dan bukan baru, terutama bagi yang ingin memiliki SUV dengan kapasitas yang besar dan tangguh di berbagai medan.

Pada artikel kali ini, Asaljeplak akan memberikan informasi mengenai beberapa mobil SUV terbaik di bawah 300 juta bagi kamu yang sedang mempertimbangkan atau ingin membeli mobil SUV tetapi masih bingung dalam mengambil keputusan.

Tidak hanya itu, Asaljeplak juga akan memberitahukan bagaimana cara mudah mendapatkan mobil tersebut dengan cara kredit dari berbagai pilihan perusahaan leasing.

5 Mobil SUV Berkualitas di Bawah 300 Juta

Beberapa mobil SUV terbaik dan berkualitas yang direkomendasikan oleh Asaljeplak (baik itu bekas maupun baru) di tahun 2021 ini antara lain adalah sebagai berikut:

BACA JUGA  Tips Merancang Seragam Kantor yang Baik

1. Toyota Rush

suv-terbaik-toyota-rush

Untuk yang mencari SUV di bawah 300juta, pilihan yang terbilang tepat adalah Toyota Rush yang harganya dibanderol di kisaran Rp290juta-an. Selain diproduksi oleh merek Toyota yang memang sudah terjamin, kemudahan spare part serta modifikasi juga menjadi keunggulan jenis SUV yang satu ini.

2. Daihatsu Terios

suv-terbaik-2021-kredit-mobilsuv-terbaik-2021-kredit-mobil

Apabila Rp290 juta untuk Toyota Rush masih terlalu melampaui anggaran, kamu juga bisa memilih saudara “kembar” nya yaitu Daihatsu Terios yang dibanderol di harga Rp218 jutaan. Hampir keseluruhan fitur dan desainnya serupa dengan Rush, meskipun pada Terios aksen Krom tampak lebih kental, dan fitur keamanan serta beberapa fitur interior yang ada pada Toyota Rush tidak tersedia.

3. Honda HR-V (Baru/Bekas)

suv-terbaik-honda-hrv

Kalau kamu lebih memilih Honda dan mau merogoh kocek lebih dalam sedikit (sekitar Rp303 juta), silahkan pilih Honda HRV yang tergolong ke dalam Compact SUV ini. Memang ukuran kabinnya tidak seluas kakaknya yaitu CR V, namun desain eksterior HRV sangat menawan dan juga di dalamnya sudah dilengkapi dengan fitur-fitur kenyamanan dan keamanan khas Honda.

4. Honda CR V (Bekas)

suv-terbaik-honda-crv

Kalau HRV terlalu kecil maka kamu bisa menjatuhkan pilihan pada Honda CR V bekas yang harganya sudah di bawah Rp300 juta. Dijamin tidak akan menyesal karena kabin CR V sangatlah nyaman dan luas, sehingga akan membuatmu seakan mengendaraii SUV premium dengan ukurannya yang terbilang cukup besar dibanding lainnya.

5. Wuling Almaz

suv-terbaik-wuling-almaz

Nah, untuk yang satu ini adalah bagi kamu yang ingin memiliki mobil SUV dengan fitur serbga digital, kompatibel dengan perangkat ponsel, dan tentunya harganya di bawah Rp300juta. Wuling Almaz merupakan pilihan tepat apabila kamu sednag mencari SUV dengan kriteria tersebut, karena dengan harga yang terjangkau, fitur-fiturnya sudah setara dengan mobil SUV yang dibanderol di harga Rp400-500 juta sehingga bisa dijadikan pilihan yang tepat untukmu.

BACA JUGA  Mengulas Spesifikasi Lengkap Yamaha MT 15

Cara Mudah Kredit Mobil SUV

Kalau kamu tertarik untuk kredit mobil bekas dengan cara yang terbilang mudah, coba saja kunjungi garasi.id yang menawarkan kemudahan dalam membeli mobil menggunakan sistem cicilan alias kredit, dengan beragam pilihan perusahaan leasing yang bisa kamu pilih.

kredit-mobil-bekas-garasi-id
Kredit mobil SUV denganh mudah di garasi.id

Di situs tersebut, kamu juga bisa menghitung berrapa perkiraan angsuran per bulan atau total pembayaran pertama dengan menggunakan kalkulator yang mereka sediakan.

kalkulator-simulasi-kredit-garasi-id
Kalkulator simulasi kredit mobil Garasi.id

Nantinya kamu hanya perlu mengunjungi situs tersebut, daftar sebagai anggota (gratis), tentukan kendaraan yang ingin dibeli, kemudian klik pada harga mobil, nantinya akan muncul popup bertuliskan pilihan tenor yang bisa kamu ajukan. Klik pada salah satu tenor yang diinginkan kemudian setelah kamu diarahkan ke halaman baru, klik pada tombol “Ajukan”.

Beberapa perusahaan leasing yang tersedia antara lain seperti BCA Finance, BCA Syariah, dan Amanah Pegadaian.

Pengajuan akan segera diproses oleh tim mereka dan kamu akan diinformasikan lebih lanjut apakah pengajuanmu disetujui atau tidak melalui halaman akun anggota milikmu. Sangat mudah, bukan?

Demikianlah informasi mengenai beberrapa pilihan mobil SUV terbaik dan berkualitas di bawah Rp300 juta yang diharapkan bisa kamu jadikan referensi, beserta dengan bagaimana cara mengajukan kredit atas pembelian mobil tersebut. Semoga informasi yang Asaljeplak berikan ini bermanfaat ya.

Download Artikel dalam Bentuk PDF

Artikel Lainnya

Loading...

Mau punya website sendiri ?

Yuk buat website di RBC Hosting

Kamu bisa membuat website apa saja, mulai dari sales page, profil usaha, website pribadi, blog, website acara, website katalog, undangan pernikahan online, dan masih banyak lagi sesuai kebutuhanmu. 

Mulai dari Rp300rb /tahun saja!

Tinggalkan Balasan

Tinggalkan komentar via FB

DomaiNesia
Loading...