Review Film Parasite (2019)

Review film Parasite yang tayang di tahun 2019 ini Asaljeplak tulis untuk kamu yang penasaran ingin menontonnya.
review-film-parasite

Bagikan artikel ini :

Berikut ini merupakan review dari Asaljeplak atas film Parasite yang bergenre Misteri, Horor, Thriller dan tayang pada tahun 2019.

Info Film

Judul Film Parasite
Genre Misteri, Horor, Thriller
Tahun Rilis 2019
Sutradara Bong Joon-ho
Dibintangi oleh Cho-Yeo jeong, Park So-dam, Choi Woo Shik, Jung Ji-So

Sinopsis Film

Keluarga Ki-taek beranggotakan empat orang pengangguran dengan masa depan suram menanti mereka, sampai Suatu hari Ki-woo anak laki-laki tertua direkomendasikan oleh sahabatnya yang merupakan seorang mahasiswa dari universitas bergengsi agar Ki-woo menjadi guru les yang dibayar mahal dan membuka secercah harapan penghasilan tetap, dan juga rencana lainnya yang telah disiapkan oleh Ki-woo.

Trailer Film

Review Film

A. Grafik, Visual, Sinematografi

Keseluruhan film Parasite dikemas dengan apik secara tone dan visual, sehingga bisa sangat membantu penceritaan dan juga meningkatkan ketegangan di beberapa adegan, terutama di bagian ending nya.

B. Alur dan Kekuatan Cerita

Sebenarnya plot dan premis dari film Parasite ini sangatlah menarik, dan Asaljeplak pun menikmatinya sampai akhir, tapi sayangnya memiliki kelemahan yang banyak dimiliki oleh beberapa film-film serial drakor (yang juga sering Asaljeplak tonton bersama istri).

Apa itu ? Kelemahannya adalah mencoba menyelipkan komedi dalam satu film yang tema utamanya adalah suspense, misteri, dan thriller.

Tapi bukan karena ada komedi itu sih masalah utamanya, banyak film horor komedi yang sangat Asaljeplak suka, tapi di sini unsur komedi malah mengurangi “suspense” yang dirasakan, dan membuat film ini terasa kurang fokus, karena komedi nya terkadang muncul saat suasana menegangkan.

BACA JUGA  Review Film Jumanji: The Next Level (2019)

Padahal kalau mau fokus pada suspense nya film Parasite yang sudah sangat bagus ini akan bisa lebih bagus lagi, ditambah dengan tema kesenjangan sosial yang sebenarnya sangat menjanjikan dan memang terbukti menarik saat menontonnya.

Mungkin harus film Korea yang murni horor saja yang bisa disajikan secara serius tanpa komedi, sepertinya begitu.

C. Kualitas Akting

Secara keseluruhan, kualitas akting dari para pemeran film Parasite ini sangatlah bagus dan meyakinkan, mengingat ada dua keluarga yang menjadi fokus utama dari film ini dan kesemuanya berhasil menyajikan akting yang baik.

D. Layak ditonton Anak atau Tidak?

Tidak untuk anak di bawah umur, nanti mereka bingung sendiri menontonnya, minimal remaja deh kalau mau nonton film ini.

E. Kesimpulan

Secara keseluruhan, di luar dari sedikit kritik yang Asaljeplak berikan soal komedi di atas, film ini sangat Asaljeplak rekomendasikan untuk ditonton bagi yang ingin mendapatkan gambaran tentang kesenjangan sosial di Korea Selatan, di luar glamornya film-film serial drakor pada umumnya.

Skor Film : 4.2/5

Download Artikel dalam Bentuk PDF

Artikel Lainnya

Loading...

Mau punya website sendiri ?

Yuk buat website di RBC Hosting

Kamu bisa membuat website apa saja, mulai dari sales page, profil usaha, website pribadi, blog, website acara, website katalog, undangan pernikahan online, dan masih banyak lagi sesuai kebutuhanmu. 

Mulai dari Rp300rb /tahun saja!

Tinggalkan komentar via FB

DomaiNesia
Loading...