8 Kesalahan dalam Strategi Pemasaran Social Media

strategi-pemasaran-sosial-media-yang-salah
kesalahan strategi pemasaran media sosial

Bagikan artikel ini :

Mau tahu 8 hal yang mengakibatkan strategi pemasaran anda melalui Social Media belum berhasil ?

Promosi bisnis atau usaha milikmu melalui media sosial memang menjadi salah satu kewajiban utama di era sekarang ini, terutama kalau target calon pelanggan yang kamu sasar adalah para pengguna aktif medsos alias para netizen.

Kalau kamu sudah mencoba mempromosikan bisnismu melalui medsos tetapi sampai saat ini masih belum berhasil, itu tandanya masih ada beberapa hal yang kurang tepat dari strategi yang kamu jalankan.

Berikut ini 8 kesalahan yang umum dilakukan oleh suatu brand/bisnis/usaha dalam upaya memasarkan produk dan jasanya melalui social media :

cara-promosi-di-medsos

Tidak mengisi profil secara lengkap

Hal ini berguna untuk membangun kepercayaan dari mereka yang mengunjungi profil media sosial milikmu.

Dengan mengisi profil secara lengkap, pengunjung bisa mengenali bisnis kamu lebih mendalam dan lebih mempertimbangkan apakah bisnis-mu “layak” atau tidak mendapatkan perhatian dari mereka.

Tidak mengisi dengan konten yang menarik

Buat pengunjung belajar hal baru setiap harinya, isi dengan beberapa tips dan panduan yang sesuai dengan bisnis yang kamu jalankan, serta hindari terlalu “pelit” berbagi ilmu dan “rahasia” bisnis.

Tidak sering berbagi konten

Update konten & share, ulangi sesering mungkin, serta gunakan semua aplikasi medsos dan forum yang kamu tahu dan apabila perlu, buat akun di semua medsos serta bagikan kontenmu di masing-masingnya.

Misalnya media sosial utama yang kamu gunakan adalah Facebook dan Instagram, maka jangan lupa untuk bagikan juga konten promosi di media sosial lainnya.

BACA JUGA  Cara cepat menaikkan Traffic Website

Bahkan kalau perlu kamu juga membuat konten di tiap-tiap media sosial, mulai dari FB, Twitter, Instagram, Youtube, membuat akun official LINE, Whatsapp Bisnis, grup Telegram, dan lain sebagainya.

Tidak merespons dan membalas postingan serta komentar pada media social anda

Pengunjung menginginkan interaksi dan membuktikan bahwa anda benar-benar “hidup” dan bukan cuma sekedar “bot”, jadi rajin-rajinlah membalas komentar, serta kalau bisa aktif juga berkomentar “yang bukan SPAM” di konten milik orang lain.

Jadilah diri sendiri

Jujur dan apa adanya, jadilah diri kamu sendiri, tapi bukan berarti tidak profesional ya, terutama kalau yang dipromosikan adalah akun brand. Tetapi sesuaikan gaya bahasa dengan gaya bahasa calon pelanggan.

Tidak memposting konten yang relevan

Sesuaikan konten dengan tema produk, brand, atau layanan yang kamu tawarkan dan minimalisir menggunakan konten yang tidak ada hubungannya dengan bisnis atau usahamu.

Meskipun kadang-kadang boleh saja, terutama kalau ada topik yang sedang viral. tapi usahakan integrasikan topik tersebut dengan bisnismu.

Tidak mempromosikan profil Social Media Anda

Logika sederhana, bagaimana mau dikenal apabila kamu tidak memperkenalkan diri? Jadi jangan malu-malu promosi, pasang iklan, selama tidak berujung menjadi SPAM.

Tidak menghibur

Usahakan jangan terlalu kaku dan serius, hiburlah pengunjung kamu sembari tetap menyesuaikan dengan gaya “bercanda” dari calon pelanggan yang kamu sasar.

Nah semoga daftar 8 kesalahan strategi pemasaran pada media sosial di atas bisa membantu kamu dalam meningkatkan performa penjualan yang kamu dapat dari media sosial ya.

Memang masih banyak lagi hal spesifik yang bisa kamu coba, etapi sebagai langkah awal 8 hal di atas Asaljeplak rasa sudah dapat membantu kamu mendapatkan gambaran garis besarnya terlebih dahulu.

BACA JUGA  Optimalkan Siklus Supply Chain Management Perusahaan Anda dengan Software ERP

Semoga bermanfaat ^_^

Baca juga artikel lainnya:

Download Artikel dalam Bentuk PDF

Artikel Lainnya

Loading...

Mau punya website sendiri ?

Yuk buat website di RBC Hosting

Kamu bisa membuat website apa saja, mulai dari sales page, profil usaha, website pribadi, blog, website acara, website katalog, undangan pernikahan online, dan masih banyak lagi sesuai kebutuhanmu. 

Mulai dari Rp300rb /tahun saja!

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tinggalkan komentar via FB

DomaiNesia
Loading...