Review Film A Quiet Place (2018)

Berikut ini merupakan ulasan dari film A Quiet Place yang tayang pada tahun 2018 yang diharapkan bisa menjadi referensi bagi kamu sebelum menontonnya.
a-quiet-place

Bagikan artikel ini :

Berikut ini merupakan review dari Asaljeplak atas film A Quiet Place yang bergenre Horror, Thriller dan tayang pada tahun 2018.

Info Film

Judul Film A Quiet Place
Genre Horror, Thriller
Tahun Rilis 2018
Sutradara John Krasinski
Dibintangi oleh John Krasinski, Emily Blunt

 

Sinopsis Film

Film A Quiet Place yang dibintangi oleh John Krasinski, Emily Blunt dan distrudarai oleh John Krasinski ini menceritakan tentang satu keluarga yang terdiri dari Ayah, Ibu, dan dua orang anak yang terjebak di lokasi terpencil dimana di sekeliling mereka (dan di berbagai penjuru dunia) berkeliaran monster-monster buas yang siap menerkam saat mendengar suara sekecil apapun.

Trailer Film

Review Film

A. Grafik, Visual, Sinematografi

Dari segi grafik, visual, dan sinematografi, film A Quiet Place besutan John Krasinski ini sangatlah apik dan membantu menambah suasana mencekam pada saat menontonnya.

Pemilihan sudut kamera, warna, dan terutama dikarenakan tema film ini yang menceritakan sekelompok monster buas yang siap terkam saat mendengar suara sekecil apapun disuguhkan dengan gemilang oleh John Krasinski dan tim produksi nya.

B. Alur dan Kekuatan Cerita

Kalau dilihat dari sisi alur dan kekuatan cerita, film A Quiet Place ini bisa dibilang fresh dan unik, dan sangatlah menegangkan.

Asaljeplak sendiri menemukan beberapa hal kecil yang bisa dibilang bertentangan dengan logika yang ada di dunia dalam film ini, tetapi tidak terlalu berpengaruh karena secara keseluruhan film ini cukup baik terutama bagi penggemar genre Thriller dan Horor.

BACA JUGA  Review Film John Wick Chapter 2 (2017)

C. Kualitas Akting

Film A Quiet Place ini menampilkan kualitas akting yang apik, baik itu kualitas akting dari John Krasinski maupun Emily Blunt yang berperan sebagai ayah dan ibu, maupun akting dari anak-anaknya yang tidak bisa dibilang jelek.

D. Layak ditonton Anak atau Tidak?

Tidak untuk anak dibawah usia remaja. Banyak adegan-adegan yang Asaljeplak rasa akan sangat menakutkan apabila ditonton oleh anak kecil, meskipun tidak juga bisa dibilang banyak adegan sadis/gore (bahkan kurang banyak menurut saya).

E. Kesimpulan

Secara garis besar, film A Quiet Place ini bisa dibilang film horor-thriller yang cukup berkualitas dengan tema dan setting yang unik, yang dirasa cukup bisa memberikan kepuasan bagi pecinta genre tersebut.

Download Artikel dalam Bentuk PDF

Artikel Lainnya

Loading...

Mau punya website sendiri ?

Yuk buat website di RBC Hosting

Kamu bisa membuat website apa saja, mulai dari sales page, profil usaha, website pribadi, blog, website acara, website katalog, undangan pernikahan online, dan masih banyak lagi sesuai kebutuhanmu. 

Mulai dari Rp300rb /tahun saja!

Tinggalkan Balasan

Tinggalkan komentar via FB

DomaiNesia
Loading...